You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Tenggulunan
Desa Tenggulunan

Kec. Candi, Kab. Sidoarjo, Provinsi Jawa Timur

SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI DESA TENGGULUNAN KECAMATAN CANDI KABUPATEN SIDOARJO

Pembagian BLT DD Tahap I Tahun 2025 di Desa Tenggulunan Berjalan Lancar

Sekdes 20 Maret 2025 Dibaca 8 Kali
Pembagian BLT DD Tahap I Tahun 2025 di Desa Tenggulunan Berjalan Lancar

Pembagian BLT DD Tahap I Tahun 2025 di Desa Tenggulunan Berjalan Lancar

Tenggulunan, 20 Maret 2025 – Pemerintah Desa Tenggulunan melaksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Tahap I yang berlangsung di Balai Desa Tenggulunan pada Kamis (20/3). Acara ini dihadiri oleh Kepala Desa Tenggulunan beserta perangkatnya, serta didampingi oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang turut memastikan kelancaran kegiatan. Pada kesempatan ini, sebanyak 40 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima bantuan yang diharapkan dapat membantu meringankan beban ekonomi masyarakat.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Tenggulunan Bapak Akhmad Idom Maun menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada pemerintah atas perhatian yang diberikan kepada masyarakat melalui bantuan ini. Beliau juga mengajak seluruh penerima untuk memanfaatkan bantuan tersebut dengan bijak sesuai kebutuhan yang benar-benar mendesak, bukan untuk keinginan yang kurang bermanfaat.

"Kita patut bersyukur kepada Allah SWT atas segala nikmat yang diberikan kepada kita. Saya harapkan bapak/ibu dapat menggunakan bantuan ini untuk kebutuhan yang betul-betul diperlukan. Di bulan Ramadan ini, semoga kita semua diberikan kekuatan untuk menjalankan ibadah puasa dengan sempurna serta senantiasa diberi kesabaran, kesehatan, dan keberkahan. Mudah-mudahan segala doa kita diijabah oleh Allah SWT," ungkapnya.

Dengan terlaksananya penyaluran BLT DD Tahap I ini, diharapkan dapat membantu meningkatkan kesejahteraan warga Desa Tenggulunan. Acara berlangsung dengan tertib dan lancar, dengan harapan bantuan ini benar-benar memberikan manfaat bagi para penerimanya.

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image